assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh
salam minsetto.
GEMA KALUKKU. iya. mungkin untuk sebagian orang masih memiliki tanda tanya jika di katakan kata gema kalukku. apa yang ada di benak anda pertama kali?.sesuatu yang bergema dan menggelegar?.
mari kita mulai dari awal.
GEMA KALUKKU atau GERAKAN MAHASISWA KALUKKU merupakan suatu organisasi daerah atau biasa disebut organda. GEMA KALUKKU sendiri merupakan organisasi yang hampir menginjak usia yang ketiga. organisasi daerah ini berdiri dengan landasan Kekeluargaan dimana harapannya untuk menjadi tempat berhimpun para pelajar yang berasal dari kalukku dan melanjutkan jenjang pendidikan perguruan tinggi dan sejajarnya di makassar.
niatan awal ini melahirkan ide-ide yang terus berkembang, tidak main-main. setiap tahunnya GEMA KALUKKU selalu mengadakan kegiatan-kegiatan yang tidak saja di laksanakan di makassar tapi juga di kalukku, mamuju, sulawesi barat. salah satu kegiatan andalan dan diharapkan dapat berlangsung terus-menerus yaitu Manarang College/MC yang untuk tahun ini sudah dilaksakankan ketiga kalinya. Manarang College merupakan tempat bimbingan belajar untuk adik-adik baik dari kalukku sendiri ataupun di luar dari kalukku dimana tempat ini memberikan bimbingan belajar untuk memasuki universitas baik negeri maupun swasta dengan homestay sampai adik-adik di terima di perguruan tinggi.
berikut gambaran dari keseruan manarang college :
manarang college 2016 |
manarang college 2017 |
manarang college 2018 |
selain kegiatan diatas ada juga kegiatan yang menjadi ajang tahunan yaitu Bakti dan Karya dan sudah berlangsung ketiga kalinya juga. banyak terobosan-terobosan baru yang lahir untuk setiap tahunnya. dari semua hal ini, hal yang paling menyenangkan adalah bisa menjadi KELUARGA. belajar menjadi lebih baik dan membuat perubahan. panjang umur untuk GEMA KALUKKU.
Komentar
Posting Komentar